Giter Club home page Giter Club logo

js-basic's Introduction

array.js

File ini berisikan demonstrasi array satu dimensi dan dua dimensi di JavaScript.

Pada demonstrasi untuk variable arrMembers diisikan 4 data, yang salah satunya sengaja dikosongkan. Ketika di cek, ternyata isi dari data di index yang dikosongkan di tengah sama dengan yang tidak terdaftar di array, yakni undefined.

Demonstrasi kedua adalah mencoba mengeluarkan data untuk variable multiArray.

boolean.js

Dalam file ini didefinisikan satu variable bernama isActive yang berisi data default yakni true. Tipe data untuk variable isActive menjadi boolean.

breakContinue.js

File ini berisikan operasi looping menggunakan while yang mendemonstrasikan kegunaan dari break dan continue.

Dalam demonstrasi ini ada dua buah variable, yakni n dan x yang masinng-masing diinisialisasi nilai 0. Looping akan berhenti jika nilai n kurang dari 5 (while(n < 5)) dan atau jika nilai dari x lebih dari 10 (if (x > 10) { break; } ). Pada setiap iterasinya, nilai n akan ditambah 1, dan nilai x akan ditambah dengan nilai n yang terbaru. Jika kemudian nilai x habis dibagi 2 (if (x % 2 == 0) { continue; }), maka iterasi akan loncat ke iterasi selanjutnya, dan operasi dibawahnya akan di_skip_.

breakWithLabel.js

File ini mendemonstrasikan penggunaan break yang menggunakan label.

Didalamnya terdapat nested-loop yang jika dalam kondisi tertentu dalam looping terdalam terpenuhi, maka iterasi teratas akan berhenti. Hal ini terjadi akibat dipanggilnya baris program break topLabel, yang akan menghentikan looping yang terdapat di bawah topLabel:.

const.js

Di dalam file ini didemonstrasikan penggunaan const.

Jika file ini dijalankan, akan terjadi error pada saat mengevaluasi baris program ke-7, karena const bersifat immutable atau hanya bisa di-assign pada saat pendefinisian variable.

doWhile.js

File ini berisikan demonstrasi untuk penggunaan do-while. Looping menggunakan do-while akan mengeksekusi blok program didalamnya minimal 1 kali, walaupun kondisi tidak terpenuhi sekalipun.

File ini akan menampilkan bilangan genap jika dieksekusi.

dynamic.js

Didalamnya berisi demonstrasi tentang sifat tipe data dalam bahasa pemrograman JavaScript yang dinamis. Hal ini dapat dilihat pada baris console.log(...), yang berisi String dan Integer yang dapat langsung digabung tanpa dilakukan casting terlebih dahulu.

floatingPoint.js

Didalamnya terdapat beberapa variable yang berisi floating point number.

Pada variable fpPertama diisi dengan bilangan real bernilai positif. Variable fpKedua diisi dengan bilangan real bernilai negatif. Variable fpKetiga diisi dengan angka dengan angka dan notasi E+ (Positive Exponent). Variable fpKeempat diisi dengan angka dan notasi e- (Negative Exponent).

forIn.js

File ini mendemonstrasikan penggunaan for-in. Masing-masing atribut dalam Object data akan dimunculkan beserta key-nya.

for.js

File ini berisikan penggunaan looping for. Iterasi akan dijalankan sebanyak 9 kali, dan nilai i akan berubah dari dari asalnya 0 menjadi 9 pada iterasi terakhir.

fungsiAnonim.js

File ini berisikan demonstrasi penggunaan anonymous function yang di assign ke variable pangkat. Fungsi ini memiliki 1 argumen dan menghasilkan nilai pangkat 2 dari inputan argumennya.

fungsiRekursif.js

File ini berisikan demonstrasi fungsi rekursif. Fungsi rekursif adalah fungsi yang didalamnya memanggil fungsi itu sendiri.

Didemonstrasikan didalamnya penggunaan rekursif untuk operasi faktorial, sehingga jika dipanggil factorial(6), akan menghasilkan nilai 720.

if.js

File ini mendemonstrasikan pengkondisian menggunakan if.

Kondisi pertama dan kedua masing-masing bernilai false dan true, sehingga hanya blok program di kondisi kedua saja yang akan dijalankan.

Kondisi ketiga menggunakan pengkondisian berdasarkan inputan dari user.

Jika inputan lebih dari 80, maka akan muncul output "A". Jika inputan lebih dari 70, maka akan muncul output "B". Jika inputan lebih dari 60, maka akan muncul output "C". Jika inputan lebih dari 30, maka akan muncul output "D". Jika inputan kurang dari 30, maka akan muncul output "Tidak Lulus".

integers.js

File ini berisikan pengunaan tipe data Integer dan jenis-jenisnya.

json.js

File ini berisikan demonstrasi JSON (JavaScript Object Notation).

nested.js

File ini berisikan demonstrasi nested function. fungsi tambahkan() hanya bisa dieksekusi di dalam scope fungsi induk() karena didefinisikan di dalam.

readline.js

File ini berisikan demonstrasi penggunaan module readline.

switch.js

File ini berisikan demonstrasi penggunaan kondisi switch.

throw.js

File ini berisikan demonstrasi penggunaan try-catch. Jika terjadi error pada block try, maka akan ditangkap oleh catch.

while.js

File ini berisikan demonstrasi untuk penggunaan looping while.

js-basic's People

Contributors

zakyaditya avatar

Watchers

James Cloos avatar

Recommend Projects

  • React photo React

    A declarative, efficient, and flexible JavaScript library for building user interfaces.

  • Vue.js photo Vue.js

    ๐Ÿ–– Vue.js is a progressive, incrementally-adoptable JavaScript framework for building UI on the web.

  • Typescript photo Typescript

    TypeScript is a superset of JavaScript that compiles to clean JavaScript output.

  • TensorFlow photo TensorFlow

    An Open Source Machine Learning Framework for Everyone

  • Django photo Django

    The Web framework for perfectionists with deadlines.

  • D3 photo D3

    Bring data to life with SVG, Canvas and HTML. ๐Ÿ“Š๐Ÿ“ˆ๐ŸŽ‰

Recommend Topics

  • javascript

    JavaScript (JS) is a lightweight interpreted programming language with first-class functions.

  • web

    Some thing interesting about web. New door for the world.

  • server

    A server is a program made to process requests and deliver data to clients.

  • Machine learning

    Machine learning is a way of modeling and interpreting data that allows a piece of software to respond intelligently.

  • Game

    Some thing interesting about game, make everyone happy.

Recommend Org

  • Facebook photo Facebook

    We are working to build community through open source technology. NB: members must have two-factor auth.

  • Microsoft photo Microsoft

    Open source projects and samples from Microsoft.

  • Google photo Google

    Google โค๏ธ Open Source for everyone.

  • D3 photo D3

    Data-Driven Documents codes.